Kunjungan Akademik Program Studi Bimbingan Konseling Islam IAIN Kudus ke Universitas Ahmad Dahlan: Langkah Maju dalam Benchmarking Laboratorium

Blog Single

Yogyakarta, 30 Mei 2024 - Program Studi Bimbingan Konseling Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Kudus mengadakan kunjungan akademik ke Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Kunjungan ini dilaksanakan di dua lokasi, yaitu Kampus 2 dan Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan.

Acara ini dibuka dengan sambutan oleh Wakil Dekan 2 Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Kudus, Hj. Farida, M.Si, yang mengungkapkan harapannya bahwa kunjungan ini dapat memperkuat kerjasama akademik dan meningkatkan kualitas laboratorium serta praktik bimbingan konseling di kedua institusi. "Kami berharap kunjungan ini dapat memberikan wawasan baru dan menjadi langkah awal untuk kolaborasi yang lebih intensif di masa depan," ungkap Hj. Farida, M.Si.

Sambutan hangat juga disampaikan oleh Kepala Program Studi Bimbingan dan Konseling UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd, yang menekankan pentingnya benchmarking dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan. "Kami sangat terbuka untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan IAIN Kudus. Semoga kegiatan ini membawa manfaat besar bagi kedua pihak," ujar Irvan Budhi Handaka, M.Pd.

Puncak acara adalah penandatanganan Implementing Agreement (IA) antara kedua program studi. Penandatanganan ini menandai komitmen bersama dalam melakukan kolaborasi akademik, penelitian, dan pengembangan laboratorium bimbingan konseling yang lebih baik di masa mendatang.

Setelah acara formal di Kampus 2, rombongan melanjutkan kunjungan ke Laboratorium Bimbingan Konseling UAD di Kampus 4. Di sana, para peserta diajak untuk melihat langsung fasilitas dan teknologi yang digunakan dalam praktik bimbingan konseling. Kunjungan ini memberikan gambaran nyata tentang bagaimana laboratorium dapat mendukung proses pembelajaran dan praktik profesional bagi mahasiswa.

Dengan kunjungan ini, diharapkan akan terjalin hubungan yang lebih erat antara IAIN Kudus dan UAD, serta tercipta sinergi dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan dan layanan bimbingan konseling di Indonesia.

Share this Post1:

Galeri Photo